Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan 2020 1441 H Kota, Kabupaten, Provinsi Seluruh Indonesia

Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan 2020 1441 H Kota, Kabupaten, Provinsi Seluruh Indonesia. Satu bulan yang secara khusus memiliki keutamaan yang besar adalah bulan Ramadhan. Bulan dengan segenap makna dan ibadah yang agung selama berada di dalamnya. Jadwal sholat dan imsakiyah ramadhan adalah penunjang dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadan 1441H 2020.

Firman Allah Ta’ala tentang keutamaan dan keistimewaan bulan Ramadhan dalam Alquran,

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَى وَالْفُرْقَانِ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمُ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُ وَمَنْ كَانَ مَرِيضًا أَوْ عَلَى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِنْ أَيَّامٍ أُخَرَ

“(Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang batil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu yang hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu, maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu. Dan barangsiapa yang sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), maka (wajiblah baginya berpuasa), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari-hari yang lain” (QS. Al-Baqarah [2]: 185).

Di dalam ayat yang mulia ini, Allah Ta’ala menyebutkan dua keistimewaan bulan Ramadhan yang agung, yaitu:

Keistimewaan pertama, diturunkannya Al-Qur’an di dalam bulan Ramadhan sebagai petunjuk bagi manusia dari kegelapan menuju cahaya. Dengan kitab ini, Allah memperlihatkan kepada mereka kebenaran (al-haq) dari kebatilan. Kitab yang di dalamnya terkandung kemaslahatan (kebaikan) dan kebahagiaan (kemenangan) bagi umat manusia, serta keselamatan di dunia dan di akhirat.

Keistimewaan ke dua, diwajibkannya berpuasa di bulan tersebut kepada umat Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, ketika Allah Ta’ala memerintahkan hal tersebut dalam firman-Nya (yang artinya),” Karena itu, barangsiapa di antara kamu hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu, maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu” (QS. Al-Baqarah [2]: 185).

Dari sini kekhusukan ibadah memang menjadi nilai penting dalam menyambut bulan Ramadhan. Laman gingsul.com akan memberikan share mengenai persiapan Anda dalam menyongsong ramadhan tahun ini 2020. Diantaranya dengan jadwal sholat dan imsakiyah ramadhan terbaru. Baca Juga: Kata Indah Bahasa Jawa Bangunkan Seseorang Saat Saur.

Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan 2020 1441 H

Silakan Anda pilih di bawah ini salah satu kota atau kabupaten yang mewakili propinsi tempat tingga Anda untuk dijadikan semacam patokan. Sebagai contoh daerah DKI Jakarta, kota Yogyakarta, Surakarta, Surabaya, Malang, Aceh, Kalimantan, Makassar, Papua, Nusa Tenggara Timur dan Barat. Zaman yang serba mudah memungkinkan sobat mengunduhnya bisa dengan PC, Laptop, dan HP sobat.

Jadwal sholat dan imsakiyah ramadhan terbaru tahun ini 2020 meliputi file berupa xls (excel/xlsx),dan juga pdf.

Selamat menjalanlan ibadah selama di bulan ramadhan seperti puasa, membaca alquran, dzikir, tarawih, sedekah, dan lainnya. Gunakan jadwal sholat dan imsakiyah ramadhan terbaru 2020 1441 H ini sebagai bahan pelengkap khusuknya ibadah. Selamat menunaikan puasa di bulan Ramadhan 1441 H 2020.