Gejala Bronkitis Pada Anak dan Cara Menanganinya

Bronchitis pada anak memang sering terjadi. Meski sebagian kasus bronchitis bisa sembuh dengan sendirinya, namun mampu membuat orang tua cemas. Pemicu yang sering mendasari terjadinya bronchitis pada anak diantaranya infeksi virus atau bakteri dan polusi udara, misalnya asap rokok dan asap pembakaran sampah, serbuk sari bunga, tungau, debu
Bronkitis merupakan peradangan yang terjadi didalam saluran bronkus dalam paru-paru. Bronkitis kronis biasanya berlangsung sangat lama dan melalui tahapan awal yang jarang diketahui. Karena keluhannya hamper menyerupai batuk berdahak.
Kategori Bronkitis Pada Anak
Pada dasarnya bronkitis pada anak dapat dikategorikan menjadi 2 jenis berdasarkan waktu dan lama, yaitu bronkitis akut dan kronis. Bronkitis akut lebih sering terjadi akibat infeksi bakteri atau virus. Secara umum, infeksi virus di saluran pernapasan dapat sembuh dalam waktu 10–14 hari.
Meski demikian, bronkitis akut terkadang bisa menjadi kronis apabila kondisi tidak segera ditangani dengan baik hingga merusak saluran pernapasan. Beberapa riset bahkan menyebutkan bahwa anak yang mengalami bronkitis kronis lebih berisiko mengalami asma di kemudian hari.
Jika pada bronkitis akut gejala dapat bertahan dalam waktu berminggu-minggu, gejala bronkitis kronis pada anak bisa bertahan lama hingga lebih dari 1 bulan atau hilang timbul sepanjang tahun.
Gejala Bronkitis Pada Anak
Berikut ini adalah beberapa gejala bronkitis yang dapat dialami anak:
- Batuk berdahak
- Hidung tersumbat atau pilek
- Sakit tenggorokan
- Suara serak
- Dada terasa sakit atau nyeri saat batuk
- Demam
- Napas berbunyi, terutama ketika menghembuskan napas (mengi)
- Sulit bicara, makan, atau tidur akibat sesak napas
Pada kondisi tertentu, anak yang mengalami bronkitis harus segera mendapat pertolongan dokter, terutama bila mengalami demam hingga di atas 38º Celsius, sesak napas, dan tidak mau makan, minum, atau menyusui. Gejala ini bisa menandakan bahwa bronkitis sudah menyebabkan komplikasi berupa pneumonia.
Cara Mengatasi Bronkitis Pada Anak
Untuk mengantisipasi hal-hal tersebut diatas ada beberapa cara. Baik secara alami maupun dengan menggunakan obat-obatan dari dokter. Banyak bahan alami yang bisa digunakan untuk membersihkan paru-paru dari bronchitis dan terbukti sangat ampuh diantaranya kacang-kacangan, brokoli, the hijau, kunyit dan masih banyak lagi. Berikut akan kita paparkan cara mengatasi bronchitis dengan mudah dan cepat.
1. Menghindari Paparan Asap Rokok
Salah satu faktor yang bisa meningkatkan risiko bronkitis kronis adalah merokok. Sekitar 9 dari 10 orang yang terkena bronkitis kronis adalah mereka yang biasa terpapar oleh asap rokok atau perokok. Bila perokok mengalami batuk yang berlangsung lama (kronis), bisa jadi itu merupakan pertanda paru-paru mengalami kerusakan. Yang patut diperhatikan adalah kerusakan yang terjadi kemungkinan tidak bisa disembuhkan sepenuhnya.
2. Berolahraga Secara Teratur
Keuntungan melakukan olahraga secara teratur adalah memperkuat otot-otot yang dapat membantu proses pernapasan. Jika ingin melakukan olahraga khusus untuk memperbaiki kualitas paru-paru, maka program rehabilitasi paru bisa menjadi pilihan. Latihan ini melibatkan fisioterapis. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai program ini, konsultasikan kepada dokter atau ke rumah sakit.
3. Menjaga Kelembapan Ruangan
Penderita bronkitis kronis sering mengalami sesak napas, maka jadikan suhu ruangan rumah lebih nyaman. Salah satu cara yang bisa ditempuh adalah dengan menggunakan pelembap ruangan atau humidifier, terutama di kamar tidur. Pastikan juga mesin pelembap ruangan yang digunakan selalu dibersihkan secara rutin.
Mengupayakan Waktu Yang Cukup Untuk Istirahat
Penderita bronkitis kronis pada dasarnya membutuhkan lebih banyak tenaga untuk bernapas. Bahkan dapat menghabiskan energi 10 kali lipat lebih banyak dibandingkan orang yang memiliki paru-paru sehat. Untuk itu, perlu mencukupi istirahat, agar tetap sehat, bertenaga, dan terhindar dari kelelahan.
Baca Juga:
- Cara Membuat Masker Lemon Untuk Menghilangkan Jerawat
- Ketahui 6 Jenis Makanan Penyebab Asam Urat yang Sebaiknya Dihindari
- Inilah 5 Cara Memutihkan Badan dengan Ampuh dan Mudah Dilakukan
- Lebih Optimal, Berikut Cara Merawat Gigi dan Mulut yang Wajib Anda Lakukan
4. Menjaga Berat Badan Tetap Ideal
Kelebihan berat badan bisa membuat seseorang kesulitan bergerak, kesulitan berolahraga, dan sesak napas. Khusus untuk penderita bronkitis kronis, badan yang terlalu kurus juga tidak baik. Miliki berat badan ideal dengan mengonsumsi makanan yang sehat, seperti buah-buahan, sayur-sayuran, biji-bijian, daging rendah lemak, ikan, ayam, produk olahan susu, dan berolahraga secara teratur.
5. Bawang Putih
Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur yang dipercaya mampu membersihkan paru-paru. Hal ini dikarenakan bawang putih memiliki sifat anti inflamasi yang mampu melawan infeksi dan peradangan. Oleh karena itu, bawang putih bisa menurunkan risiko penyakit bronkitis.
Selain itu, bawang putih juga dapat membantu meredakan gejala asma dan mengurangi risiko terkena penyakit paru-paru. Para ahli juga merekomendasikan untuk mengonsumsi bawang putih secara teratur agar mendapatkan hasil yang optimal.
6. Melakukan Latihan Pernafasan
Latihan pernafasan bisa anda lakukan dipagi hari. Dengan cara ambil nafas dalam-dalam dari hidung tahan untuk beberapa detik dan hembuskan perlahan melalui mulut. Lakukan kegiatan ini berulang-ulang pada pagi hari.
7. Teh Hijau
Cara mengatasi bronkitis secara alami berikutnya dengan mengonsumsi teh hijau. Pasalnya teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang berperan penting dalam membersihkan peradangan paru-paru.
Tidak hanya itu, teh hijau juga dinilai efektif dalam menjaga jaringan paru-paru dari dampak bahaya polusi udara. Agar mendapatkan hasil yang optimal, sebaiknya mengonsumsi teh hijau secara teratur didampingi dengan menjaga pola hidup sehat.
8. Buah Apel
Tidak hanya menggunakan teh hijau, buah apel juga dipercaya mampu mengatasi gejala bronkitis. Beberapa kandungan yang terdapat pada apel dipercaya efektif untuk membersihkan paru-paru.
Buah apel memiliki kandungan vitamin C yang berperan penting dalam menjaga sistem pernapasan. Di samping itu, kandungan vitamin C juga dapat membantu menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.
9. Kacang-kacangan
Mengonsumsi kacang-kacangan secara teratur juga dapat berfungsi efektif dalam membantu mengatasi beberapa jenis penyakit paru-paru, termasuk bronkitis. Hal ini dikarenakan kacang-kacangan mengandung kadar hemoglobin yang mampu menyebarkan oksigen secara optimal. Sehingga hal ini mampu membersihkan paru-paru dan mencegah datangnya berbagai macam penyakit.
10. Kunyit
Masyarakat Indonesia sering menjadikan kunyit sebagai bahan dasar pembuatan jamu tradisional. Hal ini dikarenakan beberapa kandungan pada kunyit dipercaya dapat menjaga kesehatan tubuh, salah satunya mengatasi bronkitis.
Dilansir dari laman Healthline, kunyit mengandung senyawa kurkumin yang memiliki efek anti inflamasi. Sehingga senyawa ini berperan penting dalam membantu meredakan peradangan dalam saluran pernapasan yang disebabkan karena penyakit asma.
Mengonsumsi ekstrak kunyit secara rutin dan teratur dapat berperan penting dalam menjaga kesehatan paru-paru dan mencegah berbagai penyakit kronis lainnya.
11. Brokoli
Salah satu sayuran yang dapat mengatasi bronkitis secara alami ialah mengonsumsi brokoli. Beberapa kandungan yang terdapat brokoli dipercaya mampu membersihkan paru-paru.
Melansir dari laman Healthline, brokoli memiliki kandungan vitamin C, fitokimia dan folat yang dapat mencegah kerusakan paru-paru. Selain itu. Brokoli juga mengandung senyawa aktif bernama L- sulforaphane yang mampu memberi efek anti inflamasi dan dapat menjaga kesehatan pernapasan.
Selalu pantau anak ketika batuk demam menyerang, segera berikan pertolongan saat anak mengalami batuk berdahak . konsultasikan dengan dokter anak keluhan yang anak anda rasakan. Semoga ulasan diatas menambah pengetahuan kita tentang kesehatan anak.