Daftar Rookie MotoGP 2018, Ini Dia Pembalapnya

Daftar Rookie MotoGP 2018, Ini Dia Pembalanya

Daftar Rookie MotoGP 2018, Ini Dia Pembalapnya. Gelaran motoGP 2018 memasuki era tes kuda hitam. Pra musim yang sering diidentikkan dengan menjajal motor selalu menjadi rekaman untuk menjadi pemenang di musim depan. Tak terkecuali sang rokie yang menambah ramainya ajang balap motor paling bergengsi Grand Prix MotoGP.

Daftar rookie motoGP 2018 setidaknya ada 4 pembalap dari jebolan moto2 2017. Mereka sudah pasti memiliki talenta kuat dalam balap motor paling wahid di bumi ini. Berbekal gelar juara moto2, dan prestasi lainnya rider ini akan menambah penasnya persaingan bersama Marc Marquez dan kawan-kawan.

Tidak hanya benua Eropa yang mendominasi para rider motogp tetapi juga ada rookie yang berasal dari Asia siapa dia? Kita simak ulasan berikut ini.

Daftar Rookie MotoGP 2018

Inilah empat rookie yang akan meramaikan kelas utama motoGP 2018.

1. Franco MORBIDELLI

Pria kebangsaan Italia ini digembar-gemborkan akan menyusul sang maestro balap kawakan Valentino ROSSI. Selain asal satu negara juga sebagai didikan terbaik sekolah balap Rossi dan tidak menutup kemungkinan menjadi penerus pebalap asal negeri pizza itu.

Morbidelli dinobatkan sebagai juara moto2 2017 dengan menorehkan 308 poin. Ia sudah mengunci poin klasemen sebelum seri GP Valencia digelar kala itu. Morbidelli saat di moto2 memperkuat EG 0,0 Marc VDS kali ini di motoGP bersama Estrella Galicia Marc VDS.

2. Thomas LUTHI

Sama-sama mengalami nasib baik saat di moto2 2017, LUTHI bersama MObidelli naik kelas di motogp. Ini menandakan pembalap asal Swiss itu juga memiliki nafsu juara. Terbukti sebagai runner up moto2 2017 dengan 243 poin membuat motogp banyak dihuni para pemenang.

Saat itu Luthi berada di CarXpert Interwetten moto2 sekarang satu tim dengan Franco Morbidelli. Akankah akan moncer Luthi di motoGP?

3. Xavier Simeon

Pembalap ini sekarang berada di Tim Avintia Racing. Ia akan menjalani laga debutnya di MotoGP 2018. Ia baru saja naik kelas dari Moto2. Tampil sebagai pembalap rookie, ternyata pembalap berpaspor Belgia itu masih merasa kebingungan.

Mengenai kebinguannya ia sampaikan usai melakoni tes pascamusim MotoGP 2017 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, Kamis 23 November 2017. Menurutnya balapan di kelas Moto2 dan MotoGP jelas berbeda. Itu juga yang membuat Simeon ingin mengubah gaya balapannya agar bisa beradaptasi dengan cepat di kelas MotoGP.

4. Takaaki NAKAGAMI

Ini rider yang ditunggu-tunggu asal Asia. Tepatnya dari negeri Sakura, Jepang, yang akan menambah daftar panjang para rider terbaik di motogp 2018. Nakagami sebelumnya mempertajam IDEMITSU Honda Team Asia di moto2 dan selesai meraih poin 137 saat musim 2017.

Posisinya sekarang bersama  LCR Honda bersama Cal Crutchlow dalam perburuan juara di kelas utama musim 2018.

Simak Juga:

Daftar Rookie MotoGP 2018 tersebut menjadi fokus penggemar balap motogp untuk estafeta para rider di masa yang akan datang.