Tempat Wisata Populer di Lamongan yang Perlu Kamu Kunjungi Saat Liburan

Tempat Wisata Populer di Lamongan yang Perlu Kamu Kunjungi Saat Liburan

Jika mendengar nama Lamongan, mungkin yang terbayang olehmu adalah kuliner khas seperti Soto Lamongan dan Warung Penyet Lamongan yang banyak tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Namun perlu kamu ketahui, bahwa Kabupaten Lamongan memiliki berbagai macam destinasi wisata dengan segala keindahan dan keunikannya.

Kabupaten yang bernaung di bawah wilayah Provinsi Jawa Timur ini memiliki segudang lokasi piknik yang sangat cocok dikunjungi saat kamu liburan. Lamongan menyuguhkan berbagai jenis tema wisata yang tidak kalah menarik jika dibandingkan dengan kawasan wisata daerah lainnya, seperti Solo, Surabaya, Yogyakarta, maupun Semarang. Mulai dari wisata edukasi dan bermain, wisata alam, wisata bernilai sejarah atau historis, wisata religi, wisata kekinian yang memiliki banyak spot foto dan masih banyak lagi.

Destinasi Wisata Populer di Lamongan

Berikut ini adalah beberapa tempat tujuan wisata yang perlu kamu kunjungi ketika liburan di Lamongan.

1. Wisata Bahari Lamongan

Wisata Bahari Lamongan

Tempat wisata Wisata Bahari Lamongan (WBL) merupakan salah satu tujuan wajib bagi para pelancong yang berlibur ke Lamongan. Destinasi liburan yang sangat ikonik di Lamongan ini berada di Jl. Raya Paciran, di mana memiliki pintu masuk yang sangat unik yang berbentuk kepiting raksasa.

Lokasi wisata ini menawarjan berbagai jenis wahana permainan mengasyikkan yang bisa kamu nikmati. Sebut saja Anjungan Walisongo, lalu ada juga Texas City, hingga istana bawah laut yang memukau. Maka tidak mengherankan jika banyak pengunjung yang mengajak seluruh anggota keluarga untuk bersenang-senang di WBL yang dibuka sejak pagi pukul 08:30 hingga 16:30 WIB, dengan harga tiket masuk Rp 49.000 per orang untuk hari Senin – Kamis, dan Rp 100.000 per orang khusus hari Jumat – Minggu.

2. Goa Maharani

Goa Maharani Lamongan

Tidak jauh dari WBL, kamu juga bisa menyinggahi destinasi wisata lainnya di Lamongan, yakni Goa Maharani yang berada di seberang jalan WBL. Wisata goa yang satu ini menyuguhkan keindahan stalaktit dan stalakmit yang sangat memukau. Apalagi jika terpapar cahaya matahari, maka akan terpancar kilauan warna yang indah sekali.

Kamu tidak perlu takut tergelincir saat memasuki goa, karena telah dilengkapi dengan anak tangga di dalamnya. Selain itu, di lokasi wisata ini juga terdapat mini zoo atau kebun binatang mini dengan berbagai jenis hewan. Sementara itu dari sisi fasilitas pendukung, kamu bisa menemukan toilet dan tempat parkir yang memadai.

Goa Maharani dibuka sejak pukul 08.30 – 16.30 WIB, dengan tiket masuk dibanderol seharga Rp 25.000 – 30.000 per orang.

3. Pantai Tanjung Kodok

Pantai Tanjung Kodok Lamongan

Masih di seputaran Jl. Raya Paciran, kamu juga bisa menikmati keindahan Pantai Tanjung Kodok yang berada di sebelah barat dari arah WBL. Destinasi wisata yang satu ini sangat layak untuk dikunjungi bagi kamu yang menyukai wisata di alam terbuka, khususnya di daerah pantai.

Di pantai yang sangat terkenal di Lamongan ini, kamu akan disuguhi pemandangan pantai yang dihiasi dengan batu karang (cadas) dan tebing karang. Kamu akan melihat batu karang yang bentuknya mirip kodok. Karena itulah lokasi wisata ini dinamai Pantai Tanjung Kodok.

Secara umum, kawasan Pantai Tanjung Kodok cukup bersih dan terlihat asri serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti tempat duduk, tempat bersantai, dan juga area parkir.

Bagi kamu yang tidak membawa bekal makanan saat berlibur ke Pantai Tanjung Kodok, kamu bisa memanjakan perut dengan berbagai jenis makanan yang dijual di warung makan di sekitar pantai tersebut.

Itulah beberapa rekomendasi tempat tujuan wisata populer di Kabupaten Lamongan yang layak untuk kamu datangi di saat liburan. Jika kamu ingin berkunjung ke Lamongan dan berangkat dari Jakarta menggunakan kereta api, maka kamu bisa berangkat dari stasiun pasar senen.

Untuk urusan pembelian tiket kereta api kamu tidak perlu bingung. Kamu bisa membelinya dengan mudah melalui tiket.com. Dalam hal ini kamu bisa memilih untuk membeli tiket kereta Dharmawangsa 136 ataupun Kertajaya 256A, baik itu kelas ekonomi maupun eksekutif.